
Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Gorontalo gelar Pembekalan yang dirangkaikan sekaligus dengan Pelepasan mahasiswa Magang MBKM Mandiri. Agenda ini dilaksanakan di Grand Palace Convention Center (GPGG), pada hari Kamis, 30 Januari 2025.
Kegiatan Pembakalan dan Pelepasan Magang MBKM Mandiri Jurusan Akuntansi dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Dr. Raflin Hinelo, S.Pd., M.Si.
Kepala Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran Universitas Negeri Gorontalo Prof. Dr. Elya Nusantari, M.Pd diberi kesempatan untuk memberikan materi pada pembekalan tersebut. Pada kesempatan ini, Prof. Elya membawakan materi tentang Kebijakan MBKM di UNG dan Penyusunan Laporan untuk Dasar Konversi Nilai pada pelaksanaan MBKM Mandiri Universitas Negeri Gorontalo. "Harapannya mahasiswa bisa menampilkan sosok yang inovatif, bisa menyampaikan aspirasi serta hal-hal baik untuk masa depan" Ujar Prof. Elya.
Selain itu, "pada pelaksanaan Magang Mandiri ini, mitra diharapkan akan merasakan manfaat atas kehadiran mahasiswa di lokasi magang serta mahasiswa juga akan mendapat pengalaman kerja secara langsung" tambah Prof. Elya.
Kepala LPMPP juga menjelaskan terkait Kebijakan MBKM di Lingkungan Universitas Negeri Gorontalo. Selain itu, Prof. Elya juga menjelaskan bagaimana mekanisme penyusunan Rencana Kegiatan sampai dengan Laporan Akhir pelaksanaan Magang MBKM Mandiri.
Kegiatan Magang MBKM Mandiri ini akan dilaksanakan selama 5 bulan di lokasi magang. Adapun penempatan lokasi mahasiswa bukan hanya di Wilayah Provinsi Gorontalo, akan tetapi disebar di beberapa provinsi seperti Provinsi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Selatan.


